Cara Mudah Membuat Peta 3D dengan Action Photoshop (1 Click)

Membuat model peta tiga dimensi (3D) akan sangat membantu kita memahami wilayah dengan lebih jelas. Cara membuat peta 3D sebenarnya sangat mudah, tetapi dibutuhkan ketekunan dan kesabaran.

3D Map Action Photoshop

Apa itu Peta 3D ?

Peta 3D adalah bentuk kecil dari suatu wilayah di permukaan bumi yang bentuk bendanya yang memiliki panjang, lebar, dan tinggi.

Berbeda dengan peta 2D yang datar, peta 3D dapat menunjukkan tingginya bukit dan curamnya lembah. Dapat juga disebut miniatur suatu wilayah atau bentuk tiruan suatu temapat yang dibuat dalam bentuk yang lebih kecil.

Baca Juga :

Pada tutorial kali ini kami jelaskan bagaimana Cara Mudah Membuat Peta 3D dengan Action Photoshop (1x Click) juga menambahkan berbagai ornamen 3D hingga menciptakan Peta 3D secara detail.


Desain Peta 3D dengan Action Photoshop

Untuk membuat Peta 3D ada beberapa materi peta yang harus anda download. Materi dapat anda download pada link di bawah :


|| Download Materi Peta 3D | Password : TUTORiduan.com ||
Sumber : http://designzi.blogspot.com/
Penjelasan secara detail Simak Video Tutorial di bawah


Langkah Membuat Peta 3D

  • Download materi Peta 3D pada link di atas
  • Buka aplikasi Photoshop Anda dan buka File "Master_3d_map.psd"
Menambahkan Action
  • Memasukkan / menambahkan Action "3d_map_generator_pro-action.atn"
    Caranya : pilih menu Window > Action (Alt + F9), selanjutnya perhatikan gambar di bawah
Create 3D Map
  • Setelah memilih Load Action, pilih action 3d_map_generator_pro-actions.atn yang telah anda download, lalu klik tombol Load, maka pada jendela action akan ditambahkan Action 3d_map_generator
Create 3D Map

Menambahkan Styles

  • Memasukkan / menambahkan Styles "3d_map_generator_pro-styles.asl"
  • Caranya : pilih menu Window > Style, selanjutnya perhatikan gambar di bawah
Cara Memasukkan Action Photoshop
  • Setelah memilih Load Styles, pilih action 3d_map_generator_pro-styles.atn yang telah anda download, lalu klik tombol Load, maka pada jendela styles akan ditambahkan styles baru

Cara Memasukkan Styles Photoshop

Proses Pembuatan Peta 3D


Setelah Action dan Styles berhasil ditambahkan, maka selanjutnya proses pembuatan Peta 3D Kalimantan.
  • Pada Jendela LAYER buka group (1) Background , lalu aktifkan (2) Layer 1 (Laut) 
Create 3D Map
  • Selanjunya buka group (1) my_shape, (2) lalu buat layer baru (Layer 2)
Create 3D Map
  • Lalu aktifkan Layer 2
  • Selanjutnya buka file Peta Indonesia, seleksi Peta Kalimantan-nya saja menggunakan Magic Want Tool
  • Copy Paste pada Layer 2, atur besar kecil ukuran petanya


Create 3D Map Generator

Menjalankan Action 3D Map Generator

  • Aktifkan layer (1) my_shape
  • Pada Jendela Action pilih (2) terrain_right
  • Lalu (3) Klik Tombol PLAY untuk menjalankan Action
Create 3D Map Generator
  • Selanjutnya atur posisi bayangan... lalu OK
Create 3D Map Generator
  • Atur besar kecil Peta 3D-nya dengan mengaktifkan group layer my_terrain
Create 3D Map Generator
  • Tambahkan berbagai objek 3D untuk menyempurkan Peta 3D anda
Create 3D Map Generator
  • Peta 3D Kalimantan telah kita buat
  • Selamat mencoba
Jika penjelasan secara teori kurang jelas, 
Simak penjelasan secara detail pada Video Tutorial di bawah :




Nah itulah Cara Mudah Membuat Peta 3D dengan Action Phootoshop (1 Click), semoga tutorial cara membuat peta 3D ini bermanfaat.... tetap semangat untuk selalu berkarya dan sukses selalu untuk ANDA.

Belum ada Komentar untuk "Cara Mudah Membuat Peta 3D dengan Action Photoshop (1 Click)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel